2015 in review

Asisten statistik WordPress.com menyiapkan laporan tahunan 2015 untuk blog ini.

Berikut ini kutipannya:

Museum Louvre dikunjungi 8,5 juta orang setiap tahun. Blog ini telah dilihat sekitar 300.000 kali di 2015. Jika itu adalah pameran di Museum Louvre, dibutuhkan sekitar 13 hari bagi orang sebanyak itu untuk melihatnya.

Klik di sini untuk melihat laporan lengkap.

Resensi buku: “Tumbuh Kembang Bersama, Dari Kampus Membina Keluarga. Menggali Kiat Berternak Ayam Melalui Pendekatan Biografi Dua Insan.”

Tumbuh Kembang Bersama
Tumbuh Kembang Bersama

Saya mengenal ibu Rini S. Soemarno saat ada acara jalan-jalan bersama teman-teman angkatan Faperta IPB (A678) ke Thailand di awal tahun 2013. Kesan saya pertama kali, ibu Rini adalah seorang ibu yang bertutur lembut, santun, tenang dan seolah-olah siap menghadapi apapun. Seiring dengan perjalanan waktu, saya makin mengenal beliau, dan mengagumi beliau. Bahkan di usianya saat ini, beliau tetap sehat, langsing dan sigap.

Buku “Tumbuh Kembang Bersama; Dari Kampus Membina Keluarga” yang disusun oleh Agus MD, serta editornya Srikandi Waluyo (sahabat bu Rini sejak SMA), menceritakan perjalanan ibu Rini bersama keluarga. Awalnya saya memperkirakan bahwa buku ini seperti otobiografi yang selama ini saya baca. Namun rupanya, buku ini lebih banyak menceritakan bagaimana pak Soerojo (suami ibu Rini, yang merupakan seniornya saat di IPB, saat itu masih Fakultas Pertanian Universitas Indonesia), mengawali usaha beternak ayam sambil kuliah di Bogor. Lanjutkan membaca “Resensi buku: “Tumbuh Kembang Bersama, Dari Kampus Membina Keluarga. Menggali Kiat Berternak Ayam Melalui Pendekatan Biografi Dua Insan.””

Raja Kepala Ikan

Bersama teman-teman dari Bank Kaltim
Bersama teman-teman dari Bank Kaltim

Teman dari sebuah bank di Kaltim ingin mengajak makan siang bersama, sambil menunggu bapak-bapak yang lain sholat Jumat. Restoran nya tidak jauh dari kantor bank tersebut, sehingga cukup untuk berjalan kaki.

Tentu saja saya menyambut tawaran ini, karena kalau ke kota ini, saya suka dengan masakan ikan nya. Ikan nya masih segar, sehingga dimasak bumbu apapun rasanya tetap enak. Selain itu saya sudah mengurangi daging merah, belum tentu sebulan sekali makan daging merah. Lanjutkan membaca “Raja Kepala Ikan”

Sate Padang ND

Setiap kali ke suatu tempat, mau tak mau kita sering ketemu hal-hal baru, bisa menyenangkan atau kurang menyenangkan. Suatu sore saya dan teman menuju pantai Buruih, Padang, tempat berjejer warung makan yang menjual ikan bakar. Ikan bakarnya enak, karena sebelumnya telah direndam dalam bumbu, sebelum dibakar. Suatu sore, saat keluar dari hotel Mercure, di sebelah kanan jalan, pandangan mata tertumbuk pada mobil dan sepeda motor yang berjejer di depan sebuah tenda. Rupanya ada tenda tempat menjual sate Padang. Wahh pasti enak nih, pikir saya. Lanjutkan membaca “Sate Padang ND”

Sudah ikut Pelatihan, kenapa NPL tak turun?

Non Performing Loan atau Kredit bermasalah adalah kredit yang pengembaliannya tidak berjalan lancar. Hal ini sangat mempengaruhi kondisi kesehatan bank, karena bank harus membuat cadangan lebih besar. Saat ini,  bagi sebagian besar bank di Indonesia, aset kredit masih merupakan sumber utama pendapatan.  Apabila kredit bermasalah meningkat, maka penghapus bukuan juga akan meningkat, dan bila pencadangan sangat besar, akan mengurangi profit bank, yang pada gilirannya bisa mengurangi modal sehingga tingkat investasi dan inovasi menjadi terbatas. Bila terus berlanjut, akan mempengaruhi pertumbuhan bank yang bersangkutan. Lanjutkan membaca “Sudah ikut Pelatihan, kenapa NPL tak turun?”